OPTIMALISASI PERAWATAN ALAT – ALAT LASHING CONTAINER GUNA MENUNJANG KELANCARAN BONGKAR MUAT DI MV. PAC ANTLIA

  • Darul Prayogo Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang
  • Roberto Franciscus Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran Jakarta
  • Desi Aryani Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang
  • Ria Herminasari Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang
Keywords: Optimalisasi, Alat Lashing, Bongkar Muat

Abstract

Dalam mengurangi kerusakan fisik terhadap peti kemas, penataan muatan di pelabuhan dan tata cara lashing yang sesuai standard sangat diperlukan, karena dapat berpengaruh pada keselamatan kapal serta muatan selama pelayaran. Analisa data yang penulis gunakan adalah deskriptif kualitatif. Dalam pemuatan, sering kali kurang pengawasan sehingga crew kapal bekerja sesuka hati atau tidak sesuai prosedur. Saat pemasangan lashingan terhadap container oleh stevedore. Setelah kapal meninggalkan pelabuhan ditemukan beberapa container yang belum dilashing maupun lashingan yang belum benar dan teknik pelashingan yang salah, sehingga penulis dan juru mudi harus melashing kembali sesuai dengan prosedur di atas kapal. Perwira senior yang ada di atas kapal agar lebih aktif lagi dalam pengawasan pada saat pengadaan perawatan (maintenance) yang di lakukan oleh para ABK. Mualim 1 harus benar-benar yakin bahwa seluruh muatan telah terlashing dengan baik sebelum menandatangani sertifikat lashing dari pihak Stevedore. Alat-alat lashing sebaiknya di cek kelayakannya dalam penggunaannya untuk melashing peti kemas.

Published
2019-07-31