ANALISIS FAKTOR UTAMA PENENTU HARGA SAHAM PADA SEKTOR PERTAMBANGAN MENGGUNAKAN METODE PRINCIPAL COMPONENT ANALYSIS

  • Tiara Indah Sukmasari Universitas Telkom
  • Brady Rikumahu Universitas Telkom
Keywords: Harga Saham, Principal Component Analysis, Sektor Pertambangan

Abstract

Dalam investasi, para stakeholder mengharapkan keuntungan, sehingga investor dan perusahaan perlu memperhatikan faktor-faktor yang menjadi penentu harga saham. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor penentu utama yang mempengaruhi harga saham pada sektor pertambangan.  Pada penelitian ini menggunakan 20 variabel yang berpengaruh terhadap harga saham yang akan diklasifikasikan menjadi beberapa faktor utama penentu harga saham pada perusahaan terkait.

Jenis penelitian ini yaitu kuantitatif dengan menggunakan metode Principal Component Analysis (PCA) dengan tidak mengintervensi data dan dimensi waktu penelitian time series. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini yaitu purposive sampling dan diperoleh lima perusahaan yang memiliki kapitalisasi pasar yang tinggi.

Hasil dari penelitian ini yaitu terdapat variabel-variabel yang terkandung dalam faktor utama sebagai penentu harga saham pada PT. Aneka Tambang, Tbk, PT. Bayan Resource, Tbk, PT. Vale Indonesia, Tbk, PT. Indo Tambangraya Megah, Tbk dan PT. Medco Energi Internasional, Tbk.

Published
2020-08-27